Sabtu, 14 Januari 2012

Mini Pizza


Bahan :
  • 300 gr terigu protein tinggi
  • 100 gr terigu protein sedang
  • 80 gr gula pasir
  • 5 gr ragi instan
  • 20 gr susu bubuk
  • 2 kuning telur
  • 1 putih telur
  • 250 ml air es
  • 75 gr margarin
  • 1 sdt garam
Bahan isi pizza :
  • 250 gr daging cincang
  • 140 gr jamur bulat, dipotong bulat pipih
  • 250 gr tomat, dipotong kotak
  • 1 buah bawang Bombay, dicincang halus
  • 3 siung bawang putih, dicincang halus
  • 1 sdt lada bubuk
  • ½ sdt garam
  • 1 sdt gula pasir
Pelengkap :
  • Saus tomat secukupnya
  • Keju tabur
Cara membuat :
  1. Roti : campur terigu, gula pasir, ragi instan dan susu bubuk. Aduk rata. Tambahkan telur dan air es sedikit sedikit. Uleni sampai kalis. Tambahkan margarine dan garam. Uleni sampai elastis. Diamkan selama 30 menit. Kempeskan adonan.
  2. Tumis bawang Bombay dan bawang putih hingga harum. Tambahkan daging giling dan jamur, tumis hingga daging berubah warna beri sedikit air. Tambahkan merica bubuk, garam dan gula, angkat. Lalu beri irisan tomat. Aduk rata. Lalu beri saus tomat, siap menjadi topping pizza lalu taburi dengan keju. Panggang lebih kurang 15 menit dengan suhu 2000C.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar